Hai! Bagaimana minggu-minggu di bulan September ini berjalan untuk untuk teman-teman dan adik-adik semua? Semoga semuanya baik-baik dan sehat-sehat yaa. Nah, di akhir pekan minggu ini yaitu Sabtu, 19 September 2020 pukul 14.00 – 16.00 WIB akan ada offline workshop lagi di Eko Nugroho Art Class.

Bertemakan “Bundle of Cerativity”, teman-teman dan adik-adik dengan minimal usia 4 tahun bisa bergabung dan berkarya dengan dua macam aktivitas sesuai pilihan! Pilihan pertama adalah paket melukis batu bermagnet dan pouch, serta pilihan kedua adalah melukis tumbler dan totebag. Teman-teman dan adik-adik boleh berkarya sebebas-bebasnya menggunakan kuas dan cat akrilik tentunya dengan bimbingan fasilitator dari Eko Nugroho Art Class.

Ada banyak manfaat lho dengan mengikuti aktivitas ini. Selain menjadi aktivitas refreshing di akhir pekan, kamu bisa mengajak saudara maupun sahabatmu untuk berkarya bersama. Walau masih di masa pandemi, kita masih bisa menjalin kebersamaan. Tentunya dengan semua protokol kesehatan yang harus kita lakukan bersama yaa..

 Jangan sampai kelewatan ya teman-teman dan adik-adik semua. Segera mendaftar ke nomor Whatsapp 0878-3941-4101 (Asriel). Biaya pendaftaran hanya sebesar IDR 65.000 dan ada diskon Paket Pendaftaran 2 orang sebesar IDR 100.000 saja! Tidak sabar sampai saatnya bertemu teman-teman dan adik-adik di Eko Nugroho Art Class. Yuk, kita berkarya bersama!

(0)